Quantcast
Channel: Software – Tech Dbagus
Viewing all articles
Browse latest Browse all 124

Game Sepak Bola Android Gratis Terbaik 2016

$
0
0

Di era serba digital ini perangkat smartphone seperti Android tak hanya digunakan sebagai media komunikasi saja, melainkan juga hal lain seperti mendengarkan musik, browsing internet, bermain game, dan banyak lagi. Bermain game menjadi salah satu cara terbaik untuk mengatasi rasa bosan. Sampai saat ini terdapat banyak game yang tersedia melalui Play Store mulai dari gratis sampai dengan berbayar.

Game Sepak Bola Android Gratis Terbaik 2016

Game sepak bola menjadi salah satu game yang banyak diminati para pengguna smartphone Android. Tak hanya game sepak bola konsol atau PC saja, game sepak bola di perangkat mobile juga sangat menyenangkan untuk dimainkan. Anda salah satu pecinta sepak bola dan ingin mencoba untik memainkan game sepak bola langsung pada perangkat Android Anda? Pada kesempatan kali ini kami akan mencoba membahas mengenai apa saja game sepak bola Android gratis terbaik 2016, langsung saja untuk mengetahuinya simak pada ulasannya di bawah ini!

Berikut Game Sepak Bola Android Gratis Terbaik 2016

FIFA 16 Soccer

FIFA 16 Soccer merupakan salah satu game sepak bola yang dikembangkan oleh Electronbic Arts yang merupakan Top Developer di Play Store. Game keren yang satu ini sangat populer karena memiliki kualitas gameplay keren yang juga didukung dengan grafis yang memukau. Di dalam FIFA 16 Soccer terdapat banyak tim di seluruh penjuru dunia serta terdapat lebih dari 10.000 pemain.

Untuk ukuran FIFA 16 Soccer memang membutuhkan kapasitas memori cukup besar yakni sekitar 1.4 GB, namun Anda bisa memainkan game sepak bola keren dengan kualitas gameplay yang menyenangkan. Sampai saat ini FIFA 16 Soccer memiliki rating sebanyak 4.0 dari 5 bintang serta telah diinstal sampai dengan 50 juta pengguna di Play Store. Untuk memainkan FIFA 16 Soccer membutuhkan sistem operasi minimal 4.4 atau di atasnya.

Dream League Soccer

Game sepak bola selanjutnya adalah Dream League Soccer yang dikembangkan oleh First Touch yang juga merupakan Top Developer di Play Store. Tak kalah seru dengan game FIFA 16 Soccer, Dream League Soccer juga memiliki gameplay serta grafis yang memukau. Anda bisa memainkan Dream League Soccer secara gratis dengan kualitas yang bisa diandalkan.

Game besutan First Touch ini menawarkan permainan sepak bola yang menyenangkan dan seru. Anda dapat memilih tim andalan Anda dari liga-liga terkenal seperti liga Inggris, liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, Liga Belanda, dan banyak lagi. Sampai saat ini Dream League Soccer memiliki rating sebanyak 4.5 bintang serta telah diinstal sampai dengan 50 juta pengguna. Untuk memainkan Dream League Soccer membutuhkan sistem operasi Android minimal 4.0.3 atau di atasnya.

Real Football

Game sepak bola Android gratis terbaik selanjutnya adalah Real Football dikembangkan oleh Gameloft yang merupakan Top Developer di Play Store. Real Football juga mempunyai kualitas keren dengan dukungan grafis dan gameplay memukau. Game yang satu ini bisa Anda coba mainkan dengan mengunduhnya terlebih dahulu di Play Store.

Terdapat banyak fitur unggulan yang dimiliki dari Real Football seperti dukungan grafis 3D, dapat melakukan upgrade pemain, terdapat banyak tim dari berbagai penjuru dunia, serta banyak lagi. Sampai saat ini Real Football telah diinstal sampai dengan 5 juta pengguna dan tentunya jumlahnya akan terus bertambah mengingat game ini keren untuk dimainkan. Dalam memainkan Real Football membutuhkan sistem operasi minimal versi 4.0 atau di atasnya.

Championship Manager 17

Championship Manager 17 dikembangkan oleh SQUARE ENIX Ltd yang juga merupakan Top Developer di Play Store. Untuk game yang satu ini sedikit berbeda dengan game sepak bola di atas. Bagi Anda yang ingin menjadi seorang manager dalam sebua tim sepak bola, maka Anda wajib mencoba game keren Championship Manager 17.

Di dalam Championship Manager 17 terdapat banyak fitur yang mendukung Anda menjadi seorang manager dalam sebuah tim sepak bola terkenal. Pasalnya terdapat lebh dari 450 club yang berasal dari 14 negara serta 25 liga yang salah satunya dapat Anda atur sebagai manager profesional. Sampai saat ini Championship Manager 17 telah diisntal sampai dengan 5 juta pengguna. Untuk memainkannya, Anda membutuhkan sistem operasi Android minimal 4.0 atau di atasnya.

Soccer Star 2016 World Legend

Game sepak bola berikutnya adalah Soccer Star 2016 World Legend yang dikembangkan oleh Genera Games yang juga merupakan Top Developer di Play Store. Untuk game yang satu ini juga didukung dengan grafis dan juga gameplay yang berkualitas. Soccer Star 2016 World Legend memiliki rating sebanyak 4.3 dari 5 bintang serta telah diinstal sampai dengan 10 juta pengguna di Play Store. Untuk memainkan Soccer Star 2016 World Legend membutuhkan sistem operasi minimal versi 4.1 atau di atasnya.

Demikianlah tadi pembahasan mengenai beberapa game sepak bola Android gratis terbaik yang bisa Anda coba mainkan.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 124

Trending Articles